Atlantis
atlantis
Atlantis adalah suatu misteri besar tentang sebuah peradaban yg hilang tanpa bekas, ribuan tahun yg lalu.
satu satunya sumber mengenai atlantis, berasal dari kitab karangan plato: critias and timaeus, yg ditulis pada tahun 360SM.
Buku itu ditulis berdasarkan penuturan dari para pendeta di mesir kuno. mereka bercerita tentang sejarah yg telah dilupakan orang yunani yg pernah menyerang nenek moyang mereka.
plato menceritakan asal usul, sistem pemerintahan, ritual, serta bagaimana banjir dan gempa besar menelan peradaban tsb, 9000th sebelum plato hidup. konon, peradaban atlantis adalah suatu peradaban yg lebih maju daripada sekarang.
namun plato tidak menjelaskan dimana atlantis berada. ia hanya menjelaskan bahwa bentangan negri itu sama luasnya dgn gabungan libya dan asia minor, dimana di depannya tepat menghadap selat yg disebut sebagai pilar hercules.
lokasi tenggelamnya atlantis menjadi inti perdebatan selama berabad-abad. banyak muncul teori dan spekulasi mengenai atlantis. ada yg mengatakan bahwa bangsa maya adalah keturunan langsung dari orang atlantis yg selamat dari bencana. ada yg menyebutkan bahwa atlantis adalah indonesia, lalu atlantis adalah segitiga bermuda. bahkan ada yg mengatakan bahwa tenggelamnya atlantis (dan lemuaria) adalah karena perang besar 'BARATAYUDA', yg sebenarnya adalah perang nuklir yg meluluh-lantakkan peradaban di bumi kala itu.


XtGem Forum catalog